TANGERANG - Musyawarah Daerah (MUSDA) Komite Nasional Pemuda (KNPI) Kabupaten Tangerang, beberapa nama mulai bermunculan turut serta dalam meramaikan MUSDA ke XVI.
Salah satu yang berhasil dikonfirmasi oleh hashtag-indonesia.com, adalah Rano Nursalam pemuda asal Tapos, Kecamatan Tigaraksa yang dibesarkan dari Keluarga sederhana peduli dan aktif dalam dunia pergerakan. Saat dihubungi via WhatApps, Kamis (12/12/2024).
Diketahui, Rano telah mendeklarasikan diri untuk ikut berkompetisi pada Musda XVI KNPI Kabupaten Tangerang yang akan digelar pada 28-29 Desember 2024 nanti.
Dirinya menyampaikan, siap maju sebagai kandidat Ketua KNPI Kabupaten Tangerang karena mendapatkan dorongan dari sejumlah OKP dan DPK yang sudah di himpunnya.
“Saya juga terus menjalin silaturahmi kepada tokoh-tokoh pemuda, mahasiswa dan senior, agar niat dan perjuangan ini sampai pada keberhasilan kemenangan bersama untuk kemajuan pemuda Kabupaten Tangerang semakin Gemilang,” ungkapnya.
Ia memaparkan, kedepan dirinya akan membawa KNPI menjadi organisasi yang kritis, inovatif serta kreatif untuk pembangunan Kabupaten Tangerang.
“Untuk kedepannya mari kita bersama-sama benahi dengan sebaik-baiknya agar menjadi organisasi yang memang sesuai dengan koridor organisasi kepemudaan agar masyarakat bisa merasakan keberadaan KNPI," ucapnya.
Menurutnya, bicara soal pemuda hari ini sudah sangat melekat dan pantas disematkan kepada Rano Nursalam, semoga MUSDA yang akan digelar nanti, melahirkan ketua baru yang muda visioner untuk KNPI Kabupaten Tangerang.
"Harapan saya dengan adanya pembaharuan KNPI di Kabupaten Tangerang ini kita bisa maju bersama membangun pemuda yang aktif, inovatif serta kreatif untuk kemajuan Daerah" tutupnya.
(RED)
Posting Komentar